Serba-serbi Transportasi Logistik yang Ada di Indonesia

Transportasi logistik adalah salah satu sektor yang sangat penting dalam perekonomian suatu negara. Di Indonesia, armada logistik memiliki peran yang krusial dalam mendukung distribusi barang dari produsen ke konsumen. 

Mengingat luasnya wilayah Indonesia dan kondisi geografis yang beragam, armada logistik menjadi semakin penting guna menjaga kelancaran arus barang. Agar lebih paham berikut penjelasan seputar transportasi yang biasanya digunakan untuk membawa produk logistik.

Mengenal Tujuan dan Manfaat Logistik

Manfaat logistik, Sumber: unionlogistics.co.id
Manfaat logistik, Sumber: unionlogistics.co.id

Sebelum mengetahui lebih lanjut mengenai transportasi logistik penting juga bagi Anda untuk tahu apa saja tujuan dan manfaat logistik. Secara sederhana aktivitas logistik dilakukan demi mencapai suatu tujuan tertentu yaitu ketersediaan suatu barang di lokasi yang tepat.

Setiap perusahaan harus melalui beberapa tahapan kegiatan logistik yaitu pengadaan barang, kegiatan produksi dan distribusi. Selama prosesnya aktivitas logistik juga memiliki standar performa tertentu yang harus diraih. 

Salah satunya lahirnya keseimbangan antara kualitas pelayanan yang diinginkan dengan seluruh biaya yang dikeluarkan demi menyentuh tujuan akhir perusahaan. Ada dua faktor utama yang mampu mempengaruhi tingkat kinerja logistik.

Pertama faktor pelayanan yakni tingkat pelayanan yang dihadirkan perusahaan kepada konsumennya. Kedua faktor biaya yaitu besarnya nominal biaya yang harus dikeluarkan untuk bisa menghasilkan pelayanan terbaik kepada konsumen.

Jenis Transportasi Logistik di Indonesia 

Jenis-jenis transportasi logistik, Sumber: esoftdream.net
Jenis-jenis transportasi logistik, Sumber: esoftdream.net

Sudah bukan menjadi rahasia lagi jika Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia,. Jadi ada banyak tantangan tersendiri dalam mengelola armada logistik. Dengan ribuan pulau dan jarak yang cukup jauh antara satu daerah dengan daerah lainnya, transportasi untuk logistik menjadi kunci utama dalam menjaga kelancaran distribusi barang.

1. Transportasi Darat

Transportasi darat masih menjadi pilihan utama dalam distribusi barang di Indonesia. Dengan jaringan jalan yang terus berkembang, truk dan kendaraan darat lainnya menjadi solusi efektif untuk mengantarkan barang ke berbagai wilayah.

2. Transportasi Laut

Sebagai negara kepulauan, transportasi laut memiliki peran yang sangat penting dalam menghubungkan pulau-pulau di Indonesia. Kapal-kapal kargo menjadi sarana utama dalam mengangkut barang dari satu pulau ke pulau lainnya.

3. Transportasi Udara

Transportasi udara digunakan untuk mengatasi kendala jarak yang jauh dan sulit dijangkau oleh transportasi darat atau laut. Pesawat kargo menjadi pilihan yang efisien untuk mengirim barang dengan cepat ke berbagai daerah di Indonesia.

4. Transportasi Kereta Api

Meskipun masih dalam tahap pengembangan, transportasi kereta api mulai menjadi pilihan menarik dalam distribusi barang di Indonesia. Dengan infrastruktur yang terus ditingkatkan, kereta api dapat menjadi solusi efisien untuk mengangkut barang dalam jumlah besar.

Kelebihan Jasa Sewa Truk untuk Pengiriman

Truk pengangkut logistik, Sumber: uniaircargo.co.id
Truk pengangkut logistik, Sumber: uniaircargo.co.id

Sektor industri butuh armada yang memadai agar bisa mendistribusikan produk secara masif dan merata. Salah satu kendala yang sering dialami oleh pebisnis adalah bagaimana memilih transportasi logistik untuk pengiriman jarak jauh yang cepat, aman dengan harga terjangkau.

Memang ada banyak jenis armada di Indonesia yang kerap digunakan untuk pengiriman jarak jauh. Salah satunya adalah truk. Truk sering diandalkan untuk membawa muatan jumlah besar. Lantas apa kelebihan penggunaan truk untuk pengiriman jarak jauh? Ini dia beberapa kelebihan truk sebagai armada logistik.

1. Barang yang Dikirim Jadi Lebih Eksklusif

Salah satu kelebihan utama penggunaan truk box untuk pengiriman logistik jarak jauh adalah barang yang dikirim menjadi lebih eksklusif. Khususnya jika Anda memesan truk dengan sistem full truk load atau TLF. Mengapa demikian?

Sebab truk yang dipesan akan datang ke rumah dan diantarkan ke alamat tujuan. Lain halnya dengan pengiriman menggunakan pesawat atau kapal laut di mana pengirimannya tidak langsung diantarkan ke alamat tujuan.

Karena dikirim secara eksklusif maka barang Anda tidak akan bercampur dengan barang milik orang lain. Bahkan truk yang dipesan juga hanya akan membawa barang logistik Anda sehingga mampu mengurangi resiko barang rusak selama proses pengiriman.

2. Dilengkapi Asuransi Pengiriman

Selain memiliki surat jalan pengiriman barang, truk logistik juga dilengkapi dengan asuransi pengiriman. Saat ini beberapa perusahaan jasa pengiriman sudah menyertakan asuransi untuk pengiriman barang menggunakan truk.

Meski demikian tak sedikit armada lain yang tidak dilengkapi dengan asuransi perjalanan. Jadi jika terjadi kehilangan atau kerusakan besar kemungkinan pihak ekspedisi tidak akan bertanggung jawab terhadap barang yang dikirim.

Lain halnya dengan transportasi logistik yang sudah dilengkapi dengan asuransi perjalanan. Jadi tak perlu khawatir barang hilang atau rusak. Jika terjadi hal yang tidak diinginkan cukup mengajukan komplain ke jasa sewa truk sesuai kontrak dan perjanjian yang sudah dibuat.

3. Tarif Sewa Relatif Lebih Terjangkau

Jika dibandingkan jenis kendaraan lainnya, truk merupakan armada logistik dengan tarif yang relatif lebih terjangkau apabila Anda ingin mengirimkan barang berat berjumlah banyak. Harga yang ditawarkan sebanding dengan jasa atau layanan yang diberikan.

Contohnya pick up box, Anda hanya perlu mengeluarkan uang sekitar Rp 190.000 dengan rute 50 km dan berat bawaan mencapai 1000 kg. Hal ini menjadi salah satu alasan utama mengapa pengiriman barang via truk terbilang cukup populer.

4. Jangkauan Pengiriman Luas

Apabila ditanya apa kelebihan penggunaan transportasi logistik truk dalam perjalanan jarak jauh lainnya maka jawabannya adalah jangkauan pengiriman yang relatif lebih luas. Lain halnya dengan kendaraan sepeda motor yang jarak pengirimannya terbatas.

Dengan sewa truk box ini Anda bisa mengirimkan barang sampai lebih dari 120 km. Tak sebatas satu pulau saja, namun pengiriman via truk box juga melayani pengiriman antar kota hingga antar pulau.

5. Pilihan Armada Bervariasi

Selain beberapa hal di atas keuntungan selanjutnya yang bisa Anda dapatkan adalah pilihan armada yang terbilang cukup bervariasi. Ada banyak sekali pilihan Armada truk yang bisa digunakan untuk pengiriman barang jarak jauh dalam jumlah besar.

Jadi Anda bisa menyesuaikan volume atau jumlah barang dengan budget yang tersedia. Menariknya sekarang juga tersedia armada khusus yang bisa digunakan untuk mendistribusikan makanan beku atau bahan makanan lainnya sehingga truk mampu menjaga suhu barang dengan baik.

Jasa Transportasi Logistik Terpercaya

Sewa Truk Box di Kabul Trans, Sumber: kabultrans.com
Sewa Truk Box di Kabul Trans, Sumber: kabultrans.com

Kabul Trans adalah jasa sewa truk box Jakarta yang terpercaya. Kami mampu memberi solusi pengiriman yang efisien dalam hal waktu dan biaya. Kami siap membantu mengoptimalkan rute pengiriman hingga memilih metode transportasi yang tepat.

Kabul Trans merupakan pilihan terbaik sebagai jasa sewa armada logistik yang dapat diandalkan untuk mendukung pertumbuhan dan kesuksesan bisnis Anda. Kami siap memberi informasi dan dukungan yang dibutuhkan serta merespons dengan cepat terhadap perubahan atau masalah yang terjadi selama proses distribusi.

Leave a Comment