Pindah ke Rumah Baru? Perhatikan Hal-Hal Berikut!

Ada berbagai hal yang perlu Anda perhatikan saat pindah ke rumah baru. Jadi tidak bisa sembarangan langsung pindah dengan membawa banyak barang ya. Meskipun masih banyak yang seperti itu, namun akan lebih baiknya Anda memperhatikan hal-hal lainnya.

Harapan Anda pindah ke rumah yang baru ialah memulai kehidupan baru. Anda mengharapkan bahwa keadaan di rumah yang baru ini lebih baik daripada di rumah yang lama. Jadi Anda harus memulainya dengan cara yang baik pula.

Biasanya orang yang baru pindah rumah, akan langsung mengatur perabotan yang telah dibawa dari rumah lama. Sehingga menghiraukan berbagai hal yang penting lainnya, misalnya saja menyapa tetangga kanan kiri dan yang lainnya.

Hal-hal yang perlu diperhatikan saat pindah ke rumah baru, Sumber: properti.kompas.com
Hal-hal yang perlu diperhatikan saat pindah ke rumah baru, Sumber: properti.kompas.com

Sebenarnya menyicil meletakkan barang di rumah yang baru tidak ada masalah. Namun pasti tetangga kanan kiri akan bingung jika Anda tidak memperkenalkan diri. Jadi pada saat menaruhkan perabotan ke rumah baru, Anda bisa sekalian memperkenalkan diri.

Hal tersebut bertujuan untuk menjaga hubungan antar tetangga. Karena nantinya Anda akan hidup dilingkungan tersebut bersama tetangga. Jadi sudah seharusnya tetap menjaga hubungan baik agar ke depannya semakin baik dan terhindar dari masalah.

Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan saat Pindah ke Rumah Baru

Pindah ke rumah baru berarti juga akan memasuki babak baru dalam kehidupan. Berbagai hal-hal yang tidak baik dari rumah lama sebaiknya ditinggalkan. Mulailah membuka lembaran hidup yang baru dengan keluarga di rumah yang akan Anda tempati.

Untuk itu ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan pada saat akan menempati rumah yang baru. Hal-hal tersebut meliputi berikut ini.

1. Rumah Baru Sudah Siap Dihuni

Pastikan bahwa rumah Anda telah siap dihuni sebelum Anda pindah ke rumah baru tersebut. Biasanya sebelum pindahan, Anda merenovasi beberapa bagian agar terlihat lebih indah.

Interior rumah juga perlu diperhatikan saat pindahan rumah. Sehingga saat Anda telah menempati rumah tersebut merasa nyaman dan bahagia karena desain interior sesuai dengan yang Anda inginkan.

Rumah baru siap dihuni, Sumber: properti.kompas.com
Rumah baru siap dihuni, Sumber: properti.kompas.com

2. Menyapa Tetangga Sekitar

Saat pindah ke rumah baru tentu saja membuat suara bising yang mungkin saja mengganggu tetangga sekitar. Oleh karena itu, Anda perlu menyapa tetangga sekitar sekalian memperkenalkan diri.

Tidak perlu semua tetangga yang ada di kompleks tersebut, hanya sebatas tetangga kanan kiri dulu saja. Selain itu juga memberitahu ke RT setempat bahwa Anda akan pindah ke lingkungan tersebut.

Menyapa tetangga sebelah rumah, Sumber: m.dekoruma.com
Menyapa tetangga sebelah rumah, Sumber: m.dekoruma.com

3. Pindah Mulai Pagi

Jam baik untuk pindah rumah ialah menghindari melakukannya di malam hari. Karena memindahkan barang saat hari gelap cukup berisiko. Apalagi barang yang Anda bawa banyak yang pecah belah atau elektronik.

Baca juga: Inilah Cara Mengangkut Kulkas yang Tepat saat Pindahan!

Badan akan mudah lelah bila hari telah gelap, sehingga barang bawaan berisiko jatuh atau salah peletakkan mungkin saja terjadi. Jadi lebih baik mulai melakukan pemindahan saat hari terang.

Anda bisa mulai dari pagi hari, sehingga siang hari bisa selesai. Ketika barang bawaan sudah selesai diletakkan, maka Anda bisa beristirahat dengan tenang setelah itu. Badan juga lebih fresh jika di pagi hari.

Pindah rumah saat pagi hari, Sumber: 99.co
Pindah rumah saat pagi hari, Sumber: 99.co

4. Mengadakan Syukuran Pindah Rumah

Sebelum menempati rumah baru tersebut sebaiknya Anda melakukan syukuran. Tidak perlu yang mewah, hanya perlu sederhana saja. Tujuannya untuk mengucapkan syukur atas rumah baru yang akan Anda tempati.

Biasanya untuk kaum muslim, saat pindahan rumah mengadakan pengajian syukuran rumah baru. Anda bisa mengundang warga sekitar rumah yang satu RT dengan Anda untuk datang ke acara syukuran tersebut.

Acara ini juga bisa sekalian untuk memperkenalkan diri kepada warga yang lainnya. Sehingga Anda bisa cepat membaur dan beradaptasi di lingkungan yang baru tersebut.

Mengadakan syukuran rumah baru, Sumber: nasikotakindonesia.com
Mengadakan syukuran rumah baru, Sumber: nasikotakindonesia.com

5. Silaturahmi dengan Tetangga

Jika sewaktu acara syukuran ada tetangga yang tidak bisa datang, maka dilain kesempatan Anda bisa datang berkunjung ke tetangga tersebut. Melakukan silaturahmi sekalian untuk memperkenalkan diri.

Bersikap baik dengan tetangga merupakan hal yang penting. Karena apabila terjadi sesuatu tetanggalah yang sigap membantu. Jika saat pertama saja Anda sudah menunjukkan sikap yang kurang baik, maka tetanggapun juga akan sungkan.

Silaturahmi ke rumah tetangga, Sumber: tokopedia.com
Silaturahmi ke rumah tetangga, Sumber: tokopedia.com

6. Membeli Barang Baru

Ketika akan pindah ke rumah yang baru, pada saat packing di rumah yang lama tentu saja Anda menemukan barang-barang yang sudah tidak layak. Barang-barang tersebut tentu saja tidak Anda bawa ke rumah yang baru.

Baca juga: Inilah Manfaat Bubble Wrap (Selain Untuk Packing)

Untuk menggantikan perabotan yang sudah tidak layak tersebut, Anda bisa membelinya dengan yang baru. Sehingga rumah yang baru tampak lebih fresh dengan sesuatu hal yang baru juga.

Anda bisa membeli perabotan baru untuk mengganti yang lama, misalnya saja seperti, kasur, lemari, peralatan makan, peralatan mandi, meja makan, hingga perabotan yang lainnya.

Membeli barang baru, Sumber: m.merdeka.com
Membeli barang baru, Sumber: m.merdeka.com

Sekian informasi yang dapat kami sampaikan mengenai hal-hal yang perlu diperhatikan saat pindah ke rumah baru. Bagi Anda yang membutuhkan layanan transportasi dan logistik untuk memenuhi kebutuhan pindah rumah, maka bisa menghubungi kami.

Kami dari Kabul Transport siap membantu Anda untuk memenuhi kebutuhan bisnis Anda, pindah kos, rumah, kantor, dan yang lainnya. Kabul Transport dapat membantu mengirimkan berbagai barang Anda secara cepat, mudah, dan efisien.

Kami menyediakan jasa sewa truk box untuk mengangkut kebutuhan barang Anda. Jangan ragu menghubungi kami untuk konsultasi lebih lanjut mengenai jasa angkut barang ya.

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai persewaan mobil ataupun truk box, Anda bisa langsung menghubungi kami dikontak yang telah tersedia. Ikuti berbagai artikel menarik lainnya dari kami hanya di laman website Kabul Transport.

Leave a Comment